Microsoft Student Representative Day 3: Open Forum and Discussion

Pada hari ke-3, UCrew tidak mengadakan kelas edukasi seperti minggu biasanya, namun mengajak Microsoft Representative dalam berdiskusi dan memberikan feedback tentang kegiatan yang telah dijalani selama 2 minggu kebelakang. Kegiatan diskusi ini dipimpin oleh salah satu UCrew Telkom University, yaitu Riefky Ahmad Ramadhan.

Selain itu, pada hari ke-3 ini, Microsoft Representative juga diberikan penugasan dengan gaya yang berbeda dari yang sebelumnya. Microsoft Representative diminta untuk menjadi ‘Representative’ di Telkom University dengan mengadakan webinar yang mengusung tema ‘License in Telkom University’ yang dapat diikuti oleh mahasiswa Telkom University secara umum. Microsoft Representative juga wajib untuk mengajak 10 orang temannya dalam menghadiri webinar ini.

Struktur kepanitiaan, rundown, dan jalannya acara sepenuhnya akan diserahkan kepada Microsoft Representative, sementara UCrew, V-Team, dan Extended hanya bertugas sebagai pengawas dan penasihat saja. Tenggat dari webinar ini, harus dilakukan sebelum tanggal 23 Desember 2023.

Hasil dari Open Forum dan Discussion ini adalah terbentuknya struktur kepanitiaan dalam mensukseskan acara webinar ini.


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *